kontak

 

Whathifi.id – Theater Referensi ini terdapat 30 channel dan hampir 30.000 Watt amplifier. Menggunakan  speaker Procella P815, P8iW, P6V, dan subwoofer P18. Dan untuk mendengarkan theater ini harus melalui perjanjian terlebih dahulu.

Procella Audio dengan bangga mengumumkan bahwa sistem Procella Audio yang menggunakan kanal 11.4.8 telah dipasang di gedung kantor pusat baru CEDIA sebagai Theater Referensi, CEDIA adalah asosiasi perdagangan internasional untuk rumah dengan teknologi canggih, yang berlokasi di Fishers, Indiana.

Theater ini dirancang oleh mantan ketua CEDIA Dennis Erskine dan Erskine Group, namun dibangun oleh Steve Kujala dan Heartwood Construction. Ruang Theater dibuat dengan akustik yang optimal dengan tingkat peredaman yang sangat tinggi untuk memberikan suara dynamic range maksimal bagi pendengarnya dan untuk mencegah suara bocor ke ruangan lain yang berdekatan.

Konfigurasi layout 11.4.8 channel ini menggunakan total 30 kanal pengolahan signal dan hampir 30.000 Watt amplifikasi. Speaker Procella P815 Biamplified digunakan untuk saluran L / C / R, sedangkan untuk surround menggunakan speaker Procella P6V. Speaker on wall serta ceiling terdapat 8 kanal menggunakan Procella P8iW. Tidak ketinggalan empat pasang driver P18 sebagai subwoofer 18 inci, masing-masing dari delapan driver ini dikalibrasi secara terpisah dan dijalankan oleh saluran amplifier khusus. Kalibrasi sistem dilakukan oleh Adam Pelz.

Selain speaker Procella, Theater ini dilengkapi dengan preamplifier audio-video Trinnov Altitude32 AL32-1632, proyektor Barco Loki, layar proyeksi 2.4: 1 layar proyeksi Stewart Film seluas 174 inci, amplifikasi QSC, dan server media Kaleidescape Strato. Sedangkan untuk akustik dikerjakan oleh Quest Acoustical Interiors. Pencahayaan dilakukan oleh Lutron, menggunakan perlengkapan Ketra, dan semua kontrol sistem melalui Crestron.

www.cedia.net.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here