kontak

Elite Audio Video kini memakai kabel Tellurium Q. Kabel buatan Inggris ini  merupakan rekomendasi dari Focal, khususnya  untuk koneksi speaker speaker Focal ke sistem Naim Audio. Maka, tak heran bila di galeri ini, speaker speaker Focal diduetkan dengan Naim dan seluruh kabelnya memakai Tellurium Q. Tiga merk ini kini dipegang Elite Audio Video, galeri audio video yang berada di lantai 3 Pacific Place, Jakarta Selatan.

Kabel speaker Silver II Tellurium Q

. Menurut Mario Tantra, sebelumnya dia mengandalkan Nordost, tetapi menurutnya untuk sistem speaker Focal dan Naim, kabel Telurium Q lebih cocok, karena dengan Nordost, high-nya terlalu nyerang.

Kabel speaker Tellurium Q Blue Diamond

Sistem audio, antar komponennya memang cocok cocokan. Ada kabel yang lebih pas untuk sistem tertentu, sementara dengan yang lain kurang pas. Elite Audio dahulu pernah juga memegang merk Dynaudio, tetapi rupanya dia lepas, karena warna ‘Denmark’nya perlahan menyurut. Kepemilikannya kini bukanlah orang Denmark. Selain itu, merk ini sudah tidak konsentrasi di kabel.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here