Audio Research memiliki beberapa amplifier tabung yang sangat seperti yang ditunjukkan oleh amplifier flagshipnya, 160M (mono) dan Reference 160S (stereo) yang memang menjadi andalannya. Harga masing-masing model ini berada di kisaran £ 30.000 ($ 30.000, AU $ 60.000) dan £ 20.000 ($ 20.000, AU $ 40.000) untuk yang dua channel. Dan baru baru ini, Audio Research mengeluarkan model terbarunya, Reference 80S.
Model ini didesain untuk para maniak musik yang tidak tidak terlalu ambil pusing akan seberapa beasr tingkat daya keluaran yang diberikan. Termasuk bila dibandingkan dengan saudara kandungnya (yang main di 140 watt). Disini penguat daya stereo Audio Research Reference 80S ini menggabungkan keluaran 80-watt per channel dengan label harga di kisaran £ 14.998.
Reference 80S memiliki dimensi yang sama dengan 160M dan serangkaian fitur yang sama dengan model 160S, termasuk empat tabung keluaran KT150, lengkap dengan dua GhostMeters yang ‘mengapung’ di depannya, di belakang jendela kaca; lalu sirkuit auto bias menyesuaikan lamanya usia tabung dan tegangan saluran listrik; juga ada input XLR, SE dan RS232, serta keluaran 4/8/16-ohm, dan output-input trigger 12V.