kontak

Whathifi.id – kabel pabrikan HH atau Harmonic Harmony memang telah dikenal sebagai produk dalam negeri yang memiliki performance tidak kalah dengan produk-produk manca negara.

Sejak 2004, Harmonic Harmony telah memproduksi dan mendistribusikan berbagai produk kabel seperti kabel RCA, kabel speaker, kabel power, dan berbagai tipe lainnya. Harmonic Harmony telah banyak digunakan oleh mobil-mobil yang menjuarai berbagai kompetisi seperti King of Sound Asia. Harmonic Harmony juga telah menyabet penghargaan EMMA Best of The Year 2019: RCA Product.

Audio Plus Indonesia Group menyelenggarakan secara khusus event Harmonic Harmony Experience yang diadakan di Fairmont Hotel, Senayan, Jakarta, Rabu (22/7/2020) untuk melakukan uji dengar sistem audio dengan berbagai produk kabel audio, serta melakukan blind test kepada para tamu undangan.

Para peserta akan diberikan pengalaman mendengarkan suara audio tanpa tahu jenis atau tipe kabel yang digunakan. Nantinya para peserta bisa merasakan sendiri perbedaan suara yang dihasilkan. Karena setiap kabel akan mempengaruhi suara yang dihasilkan pada sistem audio.

Sayangnya, tim What Hifi Indonesia tidak dapat secara langsung merasakan sensasi blind test tersebut…

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here