kontak

Jadi anda yakin, TV anda terbilang hebat  di gambar dan suaranya.  Kini tinggal kita uji kembali seberapa hebat suaranya melalui konten yang diumpankan kepadanya.

Setiap TV dan proyektor yang masuk ke ruang home theatre kami, diuji dengan menggunakan beberapa film Blu-ray 4K terbaru dan terbilang hebat. Kami pun menyusun daftar beberapa adegan film favorit yang kami gunakan untuk mengungkapkan betapa kami inginkan kehebatan film itu bisa digambarkan oleh TV atau projector.

Beberapa judul film bisa kita gunakan untuk menguji warna dan kekontrasan, sementara yang lain bisa digunakan untuk menguji detail dan seberapa pintar TV itu menangani gerakan yang lebih baik. Akhirnya, film film ini bisa menunjukkan seberapa bagus TV atau proyektor Anda.

 John Wick: Chapter 2 (2017, chapter 4)

Bila anda amati lebih jauh, film John Wick: di chapter 2-nya bisa anda jadikan ladangnya studi tentang detail gelap dan kedalaman hitam (black depth) ketimbang mempelajari yang lainnya dari gambar. Chapter ini menarik untuk kita pakai menguji kualitas gambar. Chapter 4-nya mengisahkan kedatangan pahlawan eponim di Roma. Coba anda amati beberapa bidikan lebar yang indah dari Eternal City saat matahari terbenam sambil melihat pemandangan termasuk pemandangan atap Vittoriano, jembatan layang Colosseum dan Basilika Santo Petrus yang menyala pada senja hari. Masing-masing memberikan wawasan yang brilian tentang ketajaman dan kontrol kontras. Aneka sajian gambar gambar yang khusus ini tentu menuntut kontrol pencahayaan yang baik dan tajam, termasuk kala menggambarkan iluminasi air mancur dan jendela. Scene ini juga memberikan kesan skala yang nyata pada sebuah kota yang indah. Anda harus bisa ikut merasakan jarak antara lensa kamera dan pegunungan, sambil tetap mendapatkan detail yang menarik. Ini bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan. Tetapi jika anda dapat melakukannya, ini bisa jadi ukuran seberapa bagus TV Anda sebenarnya.

 

Alien Covenant (2017, chapter 1)

Di awal film, tampil sebuah ruangan putih dengan piano hitam, satu orang berpakaian serba putih, satu orang berpakaian serba hitam. Ini bukanlah untuk menguji kemampuan TV Anda dalam menghasilkan warna. Dia bisa bercerita tentang seberapa handal TV atau proyektor anda mengatakan tentang kontras dan detail ydengan jack stereo 1/8” di panel belakangnya.

 

Guardian of The Galaxy, Vol.2 (tahun 2017, chapter 1)

Langit begitu bagusnya untuk dapat menguji kualitas  gambar di film ini. Film klasik  ini dibuka dengan gambar  besar Missouri. Itu adalah satu[1]satunya adegan tentang Bumi  dalam film tersebut, beralih kemudian ke adegan di sore  hari bersama sepasang kekasih  Meredith Quill dan Ego. Amati  bagaimana kemampuan TV  Anda dalam menangani  kontras saat merender awan.  Anda bisa saja mencari potret bayangan yang halus, bukan  bagian gelap dan terang yang  dramatis.

Ini baru 3 film. Bagaimana dengan 5 film yang lainnya?

Mari kita cari tahu di edisi terbaru WhatHiFi Indonesia, edisi VIII/Juli- Agustus 2021.

Salah satu dari film itu adalah film Dunkirk (lihat cover film di foto utama artikel ini).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here